PENGEMBANGAN BISNIS WARUNG DENGAN PENDEKATAN KONSEP RITEL MODERN PADA WARUNG K DI JAKARTA BARAT

SUPADIYANTO, Penulis and Y.I GUNAWAN,SE.,MM., Pembimbing (2018) PENGEMBANGAN BISNIS WARUNG DENGAN PENDEKATAN KONSEP RITEL MODERN PADA WARUNG K DI JAKARTA BARAT. PERPUSTAKAAN STIE IPWI Jakarta, JAKARTA.

[img] Text
skripsi.pdf

Download (3MB)

Abstract

Bisnis Ritel di Indonesia masih punya potensi besar untuk dijalankan, terutama Consumer Goods Retailer, yaitu bisnis ritel yang menjual kebutuhan sehari hari konsumen,dimana saat ini banyak sekali bermunculan pemain dalam bisnis ini khususnya Ritel Modern. Beranjak dari hal diatas maka dibangunlah Warung K, yang dijalankan di sebuah Gang di Jl Mangga Besar XI, Kelurahan Tangki, Kecamatan Taman Sari, Jakarta Barat. Tujuan karya pengembangan ini adalah membuat rencana pengembangan bisnis warung tradisional menggunakan pendekatan konsep toko ritel modern. Ruang lingkup dari rencana pengembangan bisnis ini meliputi pemasaran, penjualan, sumberdaya manusia, keuangan dan dampak serta resikonya. Dengan harapan nantinya Warung K dapat bersaing dengan Retailer Modern. Investasi yang dibutuhkan tidaklah besar yaitu Rp 75.000.000,- yang terdiri dari investasi Rp 59.930.970 dan juga modal kerja sebesar Rp 15.000.000. hasil penghitungan keuangan dari pengembangan ini layak untuk dijalankan. Berdasarkan hitungan project evaluation bisnis ini akan kembali modal pada bulan ke 19, dengan proyeksi nilai omset sebesar Rp 729.000.000,-. Warung K sudah menunjukkan angka yang positif pada tahun pertama yakni mencapai 72% angka pengembalian modal, dan dengan kondisi tersebut diprediksi dalam kurun waktu 16 bulan Warung K sudah kembali modal, dari hal tersebut bisnis ini masih layak untuk dijalaankan

Item Type: Other
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Management
Depositing User: mr admin stie
Date Deposited: 08 Oct 2021 07:30
Last Modified: 08 Oct 2021 07:30
URI: http://repository.stieipwija.ac.id/id/eprint/1717

Actions (login required)

View Item View Item