PENGARUH EFISIENSI MODAL KERJA, PERTUMBUHAN PENJUALAN, DAN UKURAN PERUSAHAAN TERHADAP PROFITABILITAS PERUSAHAAN

SOPIYATUL BADRIYAH, Penulis and Estuti Fitri Hartini, SE.,MM, Pembimbing (2019) PENGARUH EFISIENSI MODAL KERJA, PERTUMBUHAN PENJUALAN, DAN UKURAN PERUSAHAAN TERHADAP PROFITABILITAS PERUSAHAAN. PERPUSTAKAAN STIE IPWI Jakarta, JAKARTA.

[img] Text
Skripsi Sopiyatul Badriah.pdf

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh efisiensi modal kerja, pertumbuhan penjualan, dan ukuran perusahaan terhadap profitabilitas pada perusahaan manufaktur sektor industri barang konsumsi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Periode penelitian yang digunakan adalah 3 tahun yaitu periode 2015-2017. Penelitian ini merupakan penelitian kausal dengan pendekatan kuantiatif, sedangkan berdasarkan tingkat eksplanasinya penelitian ini termasuk penelitian asosiatif. Populasi penelitian adalah seluruh perusahaan manufaktur sektor industri barang konsumsi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2015-2017. Metode analisis data yang digunakan adalah regresi berganda dengan level of significant sebesar 0,05. Berdasarkan hasil analisis data efisiensi modal kerja berpengaruh terhadap profitabilitas, sehingga hipotesis pertama diterima. Pertumbuhan penjualan tidak berpengaruh terhadap profitabilitas, sehingga hipotesis kedua ditolak. Ukuran perusahaan berpengaruh terhadap profitabilitas, sehingga hipotesis ketiga diterima. Nilai Adjusted R2 sebesar 0,140 yang artinya ketiga variabel tersebut mempengaruhi profitabilitas 14%. Persamaan regresi berganda pada penelitian ini dirumuskan menjadi: Profitabilitas= -33,344 - 0,002 WCT + 0,038 Growth + 1,457 Firm Size

Item Type: Other
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Management
Depositing User: mr admin stie
Date Deposited: 08 Oct 2021 07:30
Last Modified: 08 Oct 2021 07:30
URI: http://repository.stieipwija.ac.id/id/eprint/1723

Actions (login required)

View Item View Item