PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN DAN KOMPENSASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN PT. GLOBAL EKOLOGI INDONESIA JAKARTA

Ayi Sukmana, PENULIS and Dra. Yuli Triastuti, MM, s, Pembimbing (2015) PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN DAN KOMPENSASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN PT. GLOBAL EKOLOGI INDONESIA JAKARTA. Perpustakaan STIE IPWI JAKARTA, JAKARTA.

[img] Text
Skripsi Lengkap.pdf

Download (702kB)

Abstract

Selain gaya kepemimpinan, kompensasi juga dapat berpengaruh terhadap kinerja karyawan karena besarnya kompensasi merupakan cerminan atau ukuran nilai pekerjaan karyawan itu sendiri. Sebaliknya besar kecilnya kompensasi dapat mempengaruhi kinerja karyawan. Apabila kompensasi diberikan secara tepat dan benar maka para karyawan akan lebih berprestasi untuk mencapai tujuan-tujuan perusahaan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui Pengaruh Gaya Kepemimpinan Dan Kompensasi Terhadap Kinerja Karyawan PT. Global Ekologi Indonesia. Populasi dalam penelitian ini adalah karyawan PT. Global Ekologi Indonesia tahun 2015 sebanyak 382 karyawan. Dan dari jumlah populasi sebanyak 382 orang karyawan, peneliti hanya mengambil 80 sampel saja untuk diberikan kuesioner. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji validitas, reliabilitas, regresi linear berganda, uji t dan uji F. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Gaya Kepemimpinan memiliki pengaruh Terhadap Kinerja Karyawan PT. Global Ekologi Indonesia Kompensasi juga ditemukan memiliki pengaruh terhadap Kinerja Kerja karyawan PT. Global Ekologi Indonesia. Terakhir, hasil dalam penelitian ini menunjukkan bahwa Gaya Kepemimpinan dan Kompensasi memiliki pengaruh terhadap Kinerja Kerja karyawan PT. Global Ekologi Indonesia

Item Type: Other
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor
H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Management
Depositing User: Cak im 234
Date Deposited: 08 Oct 2021 10:04
Last Modified: 08 Oct 2021 10:04
URI: http://repository.stieipwija.ac.id/id/eprint/1773

Actions (login required)

View Item View Item