PENGARUH LEVERAGE, LIKUIDITAS, DAN KEBIJAKAN DIVIDEN TERHADAP NILAI PERUSAHAAN PADA PERUSAHAAN FARMASI YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA

DIAH AMBRINA KARTIKA SARI, Penulis and Dr. Susanti Widhiastuti, SE,. MM, PEMBIMBING (2020) PENGARUH LEVERAGE, LIKUIDITAS, DAN KEBIJAKAN DIVIDEN TERHADAP NILAI PERUSAHAAN PADA PERUSAHAAN FARMASI YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA. Perpustakaan STIE IPWI JAKARTA, JAKARTA.

[img] Text
DIAH AMBRINA KS SKRIPSI.pdf

Download (1MB)

Abstract

Leverage , Likuid itas dan Kebijakan Dividen merupakan tiga dari beberapa faktor yang diduga relatif besar dalam mempengaruhi nilai perusahaan. Untuk membuktikan pengaruh ketiganya maka dilakukan penelitian ini dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh leverage , likuiditas da n kebijakan dividen terhadap nilai perusahaan. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kuantitatif. Jenis data yang digunakan adalah data sekunder yang diperoleh dari www.idx.co.id dan website perusahaan. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaa n farmasi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia selama periode 2016 2018. Sedangkan penentuan sampel menggunakan metode purposive sampling . Total data sebanyak 21. Metode analisis yang digunakan adalah analisis regresi linear berganda dan pengujian hipote sis dilakukan dengan uji t dan uji F. Penelitian menghasilkan tiga temuan sesuai dengan hipotesis yang diajukan, yaitu: 1) Leverage memiliki pengaruh positif terhadap nilai perusahaan; 2) Likuiditas memiliki pengaruh positif terhadap nilai perusahaan; 3) Kebijakan Dividen memiliki pengaruh positif terhadap nilai perusahaan. Berdasarkan hasil temuan tersebut maka untuk meningkatkan nilai perusahaan disarankan agar meningkatkan leverage , likuiditas dan kebijakan dividen.

Item Type: Other
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor
H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Management
Depositing User: Cak im 234
Date Deposited: 09 Oct 2021 03:11
Last Modified: 09 Oct 2021 03:11
URI: http://repository.stieipwija.ac.id/id/eprint/1857

Actions (login required)

View Item View Item