PENGARUH PROGRAM PENDIDIKAN DAN PELATIHAN TERHADAP PRESTASI KERJA DI PT KRAKATAU STEEL (PERSERO) Tbk. JAKARTA

Sunarso, SE., MM., Penulis and Rizqi Nurrody Abdillah, Pembimbing (2014) PENGARUH PROGRAM PENDIDIKAN DAN PELATIHAN TERHADAP PRESTASI KERJA DI PT KRAKATAU STEEL (PERSERO) Tbk. JAKARTA. PERPUSTAKAAN STIE IPWI Jakarta, JAKARTA.

[img] Text
skripsi.pdf

Download (1MB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana pengaruh pelaksanaan pendidikan dan pelatihan, baik secara simultan maupun parsial terhadap prestasi kerja karyawan di PT Krakatau Steel (Persero) Tbk. Jakarta. Dalam hal pengolahan data, penulis menggunakan Analisis Deskripsi, yaitu metode yang berusaha mengumpulkan data sesuai dengan keadaan yang sebenarnya, menyajikan serta menganalisanya sehingga dapat memberikan gambaran yang cukup jelas atas objek yang diteliti dan kemudian diambil kesimpulannya. Penulismengambil sampel sebanyak 30 orang dengan metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah bersifat kuantitatif yaitu dengan mendeskripsikan data penelitian dan melakukan analisis inferensi, uji normalitas dan analisis Regresi Berganda.Dari hasil perhitungan koefesien determinasi diperoleh angka 50,1 %. Yang berarti pendidikan dan pelatihan mempengaruhi prestasi kerja sebesar 50,1 %, sedangkan sisanya dipengaruhi oleh faktor-faktor lain. Dari hasil tersebut disimpulkan : 1. Secara parsial terdapat pengaruh positif dan signifikan variabel pendidikan dan pelatihan terhadap prestasi kerja, dimana nilai Sig t < a (0.000<0.05) dan pengaruhnya sebesar 0,466. 2. Secara simultan (bersama-sama) variabel pendidikan dan pelatihan berpengaruh terhadap prestasi kerja, dimana nilai Sig F < a (0.000<0.05). Kontribusi pendidikan dan pelatihan ditunjukan oleh nilai R² = 0.501 atau 50.1% , sedangkan 49,9% lainnya dijelaskan oleh variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini. Jadi, dari hasil ini dapat disimpulakan bahwa semua variabel bebas secara parsial mempunyai pengaruh yang bermakna terhadap variabel dependen (prestasi kerja). Berdasarkanhasiltemuantersebutmakapenulis menyimpulkan apabila pelaksanaan pendidikan dan pelatihan dilaksanakan dengan baik, maka prestasi kerja karyawan akan meningkat sesuai dengan standar yang ditetapkan oleh perusahaan.

Item Type: Other
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Management
Depositing User: mr admin stie
Date Deposited: 09 Oct 2021 03:25
Last Modified: 09 Oct 2021 03:25
URI: http://repository.stieipwija.ac.id/id/eprint/1860

Actions (login required)

View Item View Item