Pengaruh Nilai Produk dan Nilai Pakai Terhadap Kepuasan Pelanggan Produk Dalam Negeri (Studi Kasus Produk Sepatu Bucherri di Depok)

Alwi, Taufik and Jayadi, Jayadi (2016) Pengaruh Nilai Produk dan Nilai Pakai Terhadap Kepuasan Pelanggan Produk Dalam Negeri (Studi Kasus Produk Sepatu Bucherri di Depok). In: Prosiding Nasional Ke-2 "Peran Wirausaha Dalam Rangka Membangun Kemandirian Ekonomi Bangsa", 21/05/2016, STIE IPWIJA di Bogor.

[img] Text (Prosiding Nasional)
Artikel Prosiding_Mei 2016-JAD.pdf

Download (2MB)
Official URL: http://ejurnal.stieipwija.ac.id

Abstract

Penelitian ini membahas pengaruh nilai produk (product value) dan nilai pakai (value in use) terhadap kepuasan pelanggan (customer satisfaction) produk sepatu produksi dalam negeri (studi kasus pada pelanggan produk sepatu Bucherri di Kota Depok). Penelitian ini menggunakan metode survei. Teknik sampling dilakukan dengan cara Non Probability Sampling dengan menggunakan teknik quota sampling yaitu sejumlah 30 orang responden. Alat pengumpulan data menggunakan kuesioner dengan menggunakan 5 jenjang skala Likert. Variabel nilai produk mempunyai pengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan pelanggan, dimana dari hasil uji hipotesis diperoleh nilai t hitung (8,480) > t tabel (1,701) pada taraf signifikan 5%. Korelasi variabel nilai produk dengan variabel kepuasan pelanggan sebesar 0,904, menunjukkan adanya hubungan yang positif dan sangat kuat. Adapun koefisien determinasi sebesar 81,7%, yang menujukkan bahwa variabel nilai produk berkontribusi sebesar 81,7% terhadap variabel kepuasan pelanggan dan sisanya 18,3% disebabkan oleh faktor-faktor yang lainnya. Terdapat pengaruh positif dan signifikan variabel nilai pakai terhadap kepuasan pelanggan, dimana hasil uji hipotesis diperoleh nilai t hitung (3,194) > t tabel (1,701). Koefisien korelasi antara variabel nilai pakai dengan variabel kepuasan pelanggan sebesar 0,717, menunjukkan hubungan yang positif dan kuat. Adapun koefisien determinasi sebesar 5 1,4%, menujukkan bahwa variabel nilai pakai mempunyai kontribusi sebesar 51,4% terhadap variabel kepuasan pelanggan dan sisanya 48,6% disebabkan oleh faktor-faktor yang lain. Secara simultan terdapat pengaruh positif dan signifikan nilai produk dan nilai pakai terhadap kepuasan pelanggan. Hal tersebut berdasarkan pada hasil uji ANOVA (F Test) dimana F hitung diperoleh nilai sebesar 88,423 lebih besar dari F tabel sebesar 3,340 pada taraf signifikan 5%. Diperoleh persamaan regresi berganada Y = 12,153 + 0,575X1 + 0,251X2. Dengan demikian jika nilai produk dan nilai pakai dapat ditingkatkan maka kepuasan pelanggan juga akan meningkat.

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Uncontrolled Keywords: Nilai Produk, Nilai Pakai dan Kepuasan Pelanggan
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Management
Depositing User: Jayadi .
Date Deposited: 06 Jul 2020 11:07
Last Modified: 06 Jul 2020 11:07
URI: http://repository.stieipwija.ac.id/id/eprint/2

Actions (login required)

View Item View Item